Search This Blog

Sunday, May 1, 2011

Kosan di Jakarta Selatan

Bagaimana menurut teman-teman tentang  bangunan ini?
Yup, apa tanggapan teman-teman tentang foto di atas itu ?
Percaya tidak kalau bangunan seperti yang nampak di atas itu adalah berupa kos-kosan. Saya tahu persis ketika bangunan itu masih dalam proses pembangunan. Awalnya saya pikir mereka akan membuat ruko eh setelah jadi dan saya lihat pengumuman yang ditempel ternyata bangunan itu untuk kos-kosan.

Seperti yang nampak pada gambar di atas memang bangunannya mewah. Terdiri dari 3 lantai. Nah, saya tanya salah seorang pegawai yang bekerja di sana, katanya Kosan yang dimaksud pemiliknya bernama Liem Swie King ...wow, tentu nama itu tidak asing ya ditelinga teman-teman. Dia adalah mantan Pebulutangkis Nasional.

Berdasarkan informasi yang saya terima katanya bangunan itu terdiri dari 23 kamar kalau tidak salah. Berukuran 3X4 meter. Ada pun fasilitasnya ada tempat tidur, lemari, air panas, kamar mandi di dalam, AC, wifi. Nah apakah ada tambahan untuk listrik dan lainnya saya tidak bertanya detil.

Berapa harganya?
Harganya ada yang Rp. 2.500.000,- ada yang Rp. 1750.000,- R. 1650.000,-  nah kurang lebih seperti itu harganya.

Silakan Lihat Contact Personnya :)
Ya, saya salin ulang ya IBU SUCI: 0811171717 atau DASIM: 082112858526........

Memang ya bisnis kos-kosan itu menjanjikan. Terlebih kalau kita membangunnya dekat Kampus. Tapi harga yang ditawarkan di atas mahal. Kalau untuk suami Istri bisalah. Saya dulu dapat kosan di daerah, Cipete, yang harganya sekitar Rp. 1.200.000,- lumayan gede, fasilitasnya hampir sama dengan yang diatas  ada AC,  ada wifi dan juga kamar mandi di dalam. Tapi karena buat saya harganya tidak bersahabat jadi tidak lama kos di sana hanya 1 bulan.

Kalau menurut saya pribadi sih lebih baik mencicil rumah daripada ngekos. Tentu saja kalau sudah punya penghasilan sendiri yak,  hehehehee. 

Nah Dimana letaknya kosan yang katanya pemiliknya itu Liem Swie King?
Ya, saya beritahu letaknya ada di Jl. Gang Kramat Pela 2. Panglima Polim Jakarta Selatan. Atau untuk mempermudahkannya lagi teman-teman tahu toko CheeseCake di jalan Barito 2? ya, kosan itu letaknya dekat dengan toko itu dipinggirnya tepatnya.

Semoga info kosan ini bermanfaat ya :)

No comments:

Post a Comment